Friday, April 26, 2013

Pagi itu, hari Rabu 24 April 2013 di panggung utama Acara Pekan KIM VII tahun 2013, diadakan saresehan "Melejitkan Potensi Generasi Muda Madura Berlandaskan Budaya Lokal" dimana salah satu pembicara utama adalah D. Zamawi Imron.

Kami di stan KIM Jambangan Hijau sempat surprise waktu kedatangan tamu seorang laki-laki tua namun berwibawa. Dengan kacamata ber-frame hitam tebal nampak jadul, berpeci hitam pria tadi menanyakan : "Apa buku profile kota Surabaya ini dijual?"

Kebetulan di atas meja stan KIM Jambangan Hijau tertata rapi buku Profil Kota Surabaya. Dengan ramah kami sampaikan bahwa buku itu diberikan gratis kepada tamu yang berkunjung ke stan Pemkot Surabaya. Akhirnya setelah mengisi buku tamu si Clurit Mas berlalu sambil menteng buku Profil Kota Surabaya. Sebelum meninggalkan stan kami minta beliau berpoto sejenak bareng kami. Dan dengan senang hati beliau berpose sejenak, lalu meninggalkan stan Surabaya menuju panggung utama untuk menjadi pembicara Saresehan.

0 comments:

Post a Comment